Tips Mencegah Batuk-Pilek Saat Ibadah Haji

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr +

Sebagaimana yang kami jelaskan di awal , jamaah haji dan umrah rata-rata sebagian besar terkena batuk dan pilek, sakit tenggorokan sampai suara jadi hilang. mungkin di antara mereka tidak asing lagi dengan warna ingus dan dahak mulai dari kuning, hijau sampai merah (merah akibat darah dari mukosa kulit hidung, akibat seringnya gesekan ingus yang dikeluarkan dan sangat sering). Begitu juga ada yang “kenyang” dengan dahak yang, dahak sering sekali keluar, tetapi karena di masjid dan terkadang lupa bawa sapu tangan atau tissu, maka dahak terpakasa ditelan. bahkan ada beberapa yang sakit cukup parah

Sampai-sampai ada komentar.
“semuanya pasti kena batuk-pilek, yang tidak kena Cuma unta dan tiang listrik”

Berikut beberap tips agar tercegah atau meminimalkan penyakit batuk-pilek:

1. Tingkatkan daya tahan tubuh disertai latihan fisik yang cukup. Misalnya dengan olahraga jalan pagi atau pada waktu luang yang tersedia sesuai dengan jadwal kerja anda, jalan kaki sekitar setengah sampai satu jam sehari.

2. Anda bisa melakukan vaksinasi influanza, tetapi perlu dingat bahwa vaksinasi bukan memjamin mencegah 100 % akan tetapi bisa mengurangi parahnya penyakit jika terjadi (sama dengan memakai helm saat berkendara)

3. Berupaya menjaga daya tahan tubuh, jangan terlau kecapekan, karena umumnya jamaah awal-awal terlalu semangat ibadah dan kurang tidur.

4. Sediakan obat-obatan dan multivitamin untuk menjaga daya tahan tubuh

5. Ketika mulai muncul awal-awal gejala sakit, segera  memeriksakan diri atau minum obat karena bisa jadi kita berpikir “ah, baru saya percaya diri dengan daya tahan tubuh saya, jangan manja dengan obat”.  Karena penyakit batuk-pilek di tanah suci cepat sekali terjadinya.

6. Selalu sediakan masker atau tissue, karena bisa menegah penularan penyakit atau menularkan ke orang lain dan terkadang masker membuat udara sekitar hidung menjadi hangat.

7. Tetap makan makanan yang bergizi dan jaga makanan terutama makanan berlemak dan gorengan yang bisa memperparah radang tenggorokan

8. Sediakan beberapa permen pelega tenggorokan seperti sterpsil atau fishermens atau yang lainnya. Ini sangat membantu anda jika terjadi gejala awal radang tenggorokan dan benar-benar bisa membantu melegakan atau mengurangi gejala

9. Jangan memaksakan ibadah atau terlalu bersemangat, sampai-sampai lupa Istrirahat dan kurang tidurt. Biasanya ini terjadi saat awal-awal sampai di tanah suci. Tetap tenang karena waktu masih lama dan akan bisa menjalani ibadah semuanya.

10. Usahakan banyak minum 3-4 liter sehari, selalu bawa air minum dan minum sedikit tetapi sering

11. Senantiasa berdoa kepada Allah agar diberi kesehatan agar ibadah lebih konsetrasi karena penyakit bisa agak menganggu ibadaha kita. Misalnya radang tenggorokan, membuat kita agak susah membaca Al-Quran karena diselingi dengan batuk-batuk terus-menerus.

 

Demikian semoga bermanfaat.

 

penyusun: dr. Raehanul Bahraen

Artikel www.kesehatanmuslim.com

Silahkan like page Majalah Kesehehatan Muslim dan follow twitter. Add PIN BB  Kesehatan Muslim: 32356208

Ingin pahala melimpah? Mari berbagi untuk donasi kegiatan Kesehatan Muslim. Info : klik di sini.

jika ingin konsultasi gratis, silahkan kirim pertanyaan di sini

Share.

About Author

alumni Fakultas Kedokteran UGM, sedang menempuh pendidikan spesialis patologi klinik di FK UGM

Leave A Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.