pertanyaan:
Dok,saya mau tanya,sekarang umur saya baru 18 thn dan saya lagi hamil umur 4 bulan.. Saat berhubungan seksual saya slalu merasakan nyeri di vagina Dan keesokan hari nya sya keluar flek darah gtu.. Sudah 3 kali seperti itu dok,.dan sya juga sudah pernah Mengalami keguguran.,ap itu tidak berbahaya tuk janin cya dok., Ap karena pengaruh umur saya masih muda?? Apaada kemungkinan bisa terjdi keguguran lagi dok?? Tolong jawaban nya..makasih. Penanya :Kadek Ayu.
jawaban :
Flek darah ketika berhubungan dalam kondisi hamil bisa terjadi karena kondisi vagina yang lebih sensitif (karena faktor hormonal). Untuk mencegah berulangnya kondisi tersebut, anda dan pasangan sebaiknya melakukan komunikasi yang efektif dan persiapan yang mencukupi. Hal ini penting supaya cairan vagina cukup sehingga tidak muncul luka akibat gesekan ketika melakukan hubungan suami istri. Selama tidak disertai kontraksi dan darah yang keluar relative sedikit, Anda tidak perlu khawatir. Namun demikian, kami sarankan untuk tetap memeriksakan kondisi janin dengan kontrol teratur ke dokter/bidan. Demikian jawaban dari kami, Semoga bisa membantu.
dijawab oleh dr. Avie Andriyani
Artikel www.kesehatanmuslim.com
Silahkan like page Majalah Kesehehatan Muslim dan follow twitter. Add PIN BB Kesehatan Muslim: 32356208
Ingin pahala melimpah? Mari berbagi untuk donasi kegiatan Kesehatan Muslim. Info : klik di sini.